Jakarta – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman merespons terkait aksi mogok jualan pedagang daging sapi yang berlangsung selama tiga hari, mulai Kamis (22/1/2026) hingga Sabtu (24/1/2026).
Mentan menilai aksi tersebut disebut dipicu oleh harga sapi dari perusahaan penggemukan (feedloter) yang dinilai melebihi harga yang telah ditetapkan pemerintah.
BACA JUGA:Kemendag Pastikan Izin Impor Daging Sapi 2026 Sudah Terbit Semua
BACA JUGA:Harga Daging Sapi Mahal, Pedagang Mogok Jualan di Pasar Gondangdia
BACA JUGA:Pedagang Bakso Terancam Tutup Akibat Mogok Penjual Daging Sapi, Kerugian Tembus Miliaran
“Kami sudah bahas tadi, dan bahkan tadi malam langsung kami tindaklanjuti aksi mogok. Tadi katanya, menurut laporan, itu harga dari feedloter, dari apa namanya itu penggemukan, itu di atas harga yang telah ditetapkan dijualkan,” kata Amran dalam Konferensi Pers Rapat Koordinasi Pengamanan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan, di kantor Kementan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Amran menegaskan, pemerintah tidak akan tinggal diam apabila ada pelaku usaha yang sengaja memainkan harga dan menyebabkan keresahan di masyarakat. Bahkan tak segan mencabut izin usahanya.
Menurutnya, praktik tersebut berpotensi merugikan konsumen secara luas, terutama di tengah kebutuhan pangan yang harus tetap terjaga stabil.
“Hampir pasti izinnya aku cabut kalau dia coba-coba main-main. Aku yang cabut. Kenapa? Impornya sapi bakalan itu dari saya. Aku pastikan cabut dan tidak akan berikan. Itu tegas,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa langkah tegas tersebut diambil demi melindungi kepentingan masyarakat dan menjaga stabilitas pasokan daging sapi nasional.
/2025/09/17/1992289456.jpg)
/2025/09/02/1600387136.jpg)
/2025/10/17/1921234742.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5379055/original/066877200_1760334012-1000124687.jpg)

:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3285859/original/062073000_1604404965-20201103-pembebasan-tarif-bea-masuk-permudah-umkm-ekspor-produk-ke-AS-ANGGA-1.jpg)






:strip_icc()/kly-media-production/medias/4517931/original/084292300_1690545179-QRIS-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5244922/original/072045700_1749267953-Foto_Ilustrasi_DBS__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452615/original/086379400_1766411046-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3279574/original/001681300_1603787899-20201027-Pemprov-DKI-Belum-Putuskan-Konsep-Kepemilikan-Rumah-Susun-Pasar-Rumput-ANTONIUS-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467328/original/054445200_1767872286-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5457547/original/055326500_1767005788-1__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4286137/original/052645000_1673269901-Jakarta_berada_di_peringkat_ke-89_terbaik_di_dunia_2023-HERMAN_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1308848/original/001411100_1470395135-20160805-Pedagang-Daging-Sapi-Jakarta--Angga-Yuniar4.jpg)