Jakarta – Pasar emas mengakhiri pekan ini dengan kondisi sulit di tengah momentum bullish diimbangi tekanan jual.
Mengutip laman Kitco, Sabtu (15/11/2025), emas meski terlihat bergerak tanpa arah dalam jangka pendek karena investor bereaksi terhadap perubahan kondisi ekonomi. Pekan ini, emas tidak mampu mempertahankan kenaikan di atas USD 4.200 karena pasar mulai memperhitungkan potensi penurunan suku bunga the Federal Reserve (the Fed) bulan depan.
BACA JUGA:Harga Emas Perhiasan Hari Ini 16 November 2025: 24 Karat Sentuh Level Segini
BACA JUGA:Daftar Harga Emas Perhiasan Hari Ini 14 November 2025: Termurah Sentuh Level Segini
BACA JUGA:Harga Emas Perhiasan Hari Ini 13 November 2025: 5 Karat hingga 24 Karat Dijual Segini
BACA JUGA:Daftar Harga Emas Perhiasan Hari Ini 12 November 2025: Termahal Sentuh Rp 2,17 Juta
Pemerintah AS mengakhiri penutupan pemerintahan selama 43 hari yang terpanjang dalam sejarah, tetapi dapat memperkirakan dampaknya akan teras selama beberapa minggu ke depan.
Beberapa data ekonomi seperti Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Oktober akan belum ada kejelasan karena informasi itu dikumpulkan secara manual. Bagi ekonom, ini bisa menjadi masalah yang signifikan karena pemodelan ekonomi tergantung pada data yang andal dan konsisten.
Di sisi lain, harga emas meski mengakhiri pekan ini dengan naik 2%, tetapi nilainya masih turun lebih dari 3% dari level tertinggi pada Kamis pekan ini.
Mengutip CNBC, harga emas di pasar spot turun 1,82% menjadi USD 4.095,16 per ounce, setelah mencapai USD 4.211,06 pada awal sesi perdagangan. Harga emas berjangka AS untuk pengiriman Desember turun 2,2% menjaid USD 4.100,40 per ounce. Harga emas batangan menguat 3,7% pada pekan ini.
Reli emas pada awal pekan ini mungkin agak berlebihan, tetapi melihat penurunan 3% karena bank sentral AS atau the Federal Reserve (the Fed) ingin beristirahat sejenak dinilai terasa seperti reaksi yang berlebihan.




:strip_icc()/kly-media-production/medias/3172726/original/046657700_1594117380-20200707-Harga-Emas-Pegadaian-Naik-Rp-4.000-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413855/original/049258700_1763203701-WhatsApp_Image_2025-11-14_at_16.31.05.jpeg)





:strip_icc()/kly-media-production/medias/5381933/original/039227200_1760522313-IMG_7964.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3546286/original/004546200_1629449459-Warren_Buffet.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2375575/original/026127600_1538739777-20181005-Emas-Antam-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2375573/original/010378000_1538739775-20181005-Emas-Antam-4.jpg)