wmhg.org – Menjadi seorang selebritas nampaknya terlihat memiliki harta yang cukup banyak. Tapi, ternyata di balik penghasilannya mereka sebagai selebritas Korea ada utang yang mereka miliki.
Beberapa utang ini berasal dari orangtua selebritas atau tagihan mereka yang belum dibayarkan. Beberapa utang ini ada yang mencapai Rp5,8 miliar
Dilansir dari Korea Times, berikut 5 selebritas Korea yang punya utang cukup besar:
1.Rain
Rain menjadi salah satu penyanyi papan atas Korea Selatan yang ternyata memiliki utang. Suami dari Kim Tae Hee ini punya utang yang belum dibayarkan mencapai 8 juta won.
Adapun utang tersebut berasal dari ibunya yang gagal membayar kembali uang pinjaman.
Pada tahun 1988, ibu Rain mengelola toko kue beras dan meminjam beras senilai 17 juta won dari toko kami dan 8 juta won dalam bentuk tunai. Kami menulis surat dan menghubungi Rain tetapi kami tidak mendapat tanggapan, tulis orang tersebut secara daring pada hari Senin.
2.Wheein MAMAMOO
Wheein dari Mamamoo yang ayahnya diduga meminjam 170 juta won dan kemudian menghilang.
Penyanyi itu mengatakan dia tidak pernah berhubungan dengan ayahnya sejak orang tuanya bercerai. Tetapi, dia menambahkan bahwa dia akan berkonsultasi dengan keluarganya untuk menyelesaikan masalah tersebut.
3.Jang Dong Gun
Aktor film Jang Dong-gun membeli properti pada Juni lalu seharga 12,6 miliar won yang kini nilainya hanya 3,4 miliar won. Jang meminjam 4,8 miliar won arau sekitar Rp5,8 miliar dengan bangunan sebagai jaminannya.
Dia pun memiliki rasio utang sebesar 141 persen. Tentunya utangnya ini harus dibayarkan jika tidak maka akan mendapatkan bunga tinggi.
4.Lee Jung Jae
Bintang film lainnya, Lee Jung-jae meminjam 4,55 miliar won untuk bangunan yang dibelinya seharga 4,75 miliar won April lalu, tetapi properti tersebut kini bernilai 1,99 miliar won.
Para selebriti harus sangat berhati-hati mengenai aset mereka karena pendapatan mereka tidak stabil, Park Won-gap, kepala peneliti real estat di KB Kookmin Bank.
5.Lee Yi Kyung
Lee Yi Kung menjadi salah satu aktor yang punya utang akibat penipuan. Dia harus menanggung derita utang yang cukup besar, yakni sekira 500 juta Won atau sekira Rp5,6 miliar.