Jakarta Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Bobby Rasyidin menyampaikan bahwa Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan meresmikan Stasiun Tanah Abang yang baru disegarkan, Selasa (4/11/2025).
Besok, rencana besok. Jamnya belum tahu, nanti saya dikabari. Saya diminta persiapan saja, kata Bobby di Kompleks Istana Kepresidenan, dikutip dari |Antara, Senin (3/11/2025).
BACA JUGA:Arahan Prabowo Soal Pedagang Thrifting: Dialihkan Jual Produk UMKM
BACA JUGA:Prabowo Ingin Rute Whoosh Sampai Banyuwangi | Keamanan Stasiun Kereta Inggris Diperketat
BACA JUGA:Guyon Prabowo Angkat Topi Menhub Hingga Tunjuk Kepala Mensesneg: Mulai Botak Juga Ini
BACA JUGA:Ada Pakar Merasa Hebat Kita Boleh Impor, Sesat Itu Pikirannya!
Bobby menjelaskan acara di Tanah Abang hanya akan berfokus pada peresmian stasiun. Adapun detail mengenai jalur perjalanan Presiden Prabowo menuju lokasi, apakah langsung dari Stasiun Tanah Abang atau melalui Stasiun Manggarai, masih dalam proses finalisasi.
Belum disampaikan detailnya, mungkin akhir hari ini kita sudah tahu, kata dia.
Diketahui, proyek penyegaran Stasiun Tanah Abang, Jakarta bertujuan mentransformasi stasiun tersebut menjadi pusat integrasi transportasi modern yang mampu melayani hingga 300.000 penumpang per hari.
Stasiun Tanah Abang kini hadir sebagai stasiun hub-intermoda yang modern, aman, dan nyaman. Keberhasilan proyek ini tidak lepas dari inovasi dan kolaborasi lintas kontraktor yang solid, kata Corporate Secretary PTPP Joko Raharjo dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (11/7).
Proyek senilai lebih dari Rp309 miliar ini mencakup pembangunan gedung stasiun baru dengan luas bangunan 18.150 m2, revitalisasi jalur eksisting sepanjang 1.489 meter single track, serta penambahan dan pengembangan berbagai fasilitas penunjang.
Transformasi Stasiun Tanah Abang meliputi perluasan jalur dan peron. Jumlah jalur rel aktif bertambah dari empat menjadi enam trek.




:strip_icc()/kly-media-production/medias/5196554/original/086520400_1745413930-20250423-Perkotaan-ANG_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4816480/original/079795300_1714383491-fotor-ai-2024042913369.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1377604/original/096138700_1476789163-20161018-Ekspor-impor-RI-melemah-di-bulan-september-Angga-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5160786/original/001755100_1741840350-WhatsApp_Image_2025-03-13_at_10.14.50.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3985851/original/076163300_1649154109-20220405-Bank-Dunia-Ekonomi-Indonesia-3.jpg)




:strip_icc()/kly-media-production/medias/976573/original/043185800_1441279137-harga-emas-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5393783/original/089320700_1761611913-Menteri_Keuangan_Purbaya_Yudhi_Sadewa_saat_ditemui_di_kantor_Kementerian_Keuangan__Selasa__28102025_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5394042/original/018682800_1761624164-1000019693.jpg)