Jakarta – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 9 Jember memastikan perjalanan kereta api sepanjang Pasuruan hingga Banyuwangi, Jawa Timur aman setelah erupsi Gunung Semeru pada Rabu sore, 19 November 2025.
Petugas KAI bergerak cepat melakukan pengecekan menyeluruh terutama pada lintas Jatiroto-Ranuyoso, Kabupaten Lumajang yang merupakan wilayah terdekat dari Gunung Semeru,” ujar Manajer Hukum dan Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember Cahyo Widiantoro seperti dikutip dari Antara, Kamis (20/11/2025).
BACA JUGA:KAI Inspeksi Jalur Manggarai–Sudirman: Temukan Turap Miring, Tumpukan Sampah, dan Bangunan Tak Berizin
BACA JUGA:Bos Danantara Wanti-Wanti Tata Kelola di KAI
BACA JUGA:Menikmati Romansa Bandung dengan Kereta Parahyangan yang Lebih Terjangkau
Menurut dia, tim lapangan melakukan pemeriksaan jalur rel, jembatan, stasiun, serta perlintasan sebidang (JPL) untuk memastikan keamanan operasional KA.
Hasilnya, seluruh prasarana dan jalur kereta api di lintas tersebut berada dalam kondisi aman. Tidak ditemukan material vulkanik seperti abu atau pasir yang mengganggu jalur rel maupun persinyalan. Seluruh perjalanan KA, baik jarak jauh maupun komuter, beroperasi normal sesuai jadwal, tuturnya.
Sebagai langkah antisipasi, lanjut dia, pihak KAI Daop 9 Jember juga meningkatkan patroli jalur serta menyiagakan alat pembersih jalur untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi hujan abu vulkanik di area operasi.
Komitmen penguatan mitigasi juga diwujudkan dengan penempatan AMUS (Alat Material Untuk Siaga) di Stasiun Probolinggo, Stasiun Klakah dan Stasiun Jember, guna mempercepat penanganan apabila terjadi gangguan prasarana kereta, ujar dia.
Dia menuturkan, keselamatan penumpang merupakan prioritas bagi KAI, sehingga pihaknya menegaskan kondisi perjalanan kereta api di wilayah Daop 9 Jember aman dari dampak erupsi Gunung Semeru.
Petugas kami telah melakukan pemeriksaan menyeluruh, terutama di lintas Jatiroto–Ranuyoso yang paling dekat dengan Semeru. Hingga saat ini tidak ditemukan adanya material vulkanik yang mengganggu jalur. Seluruh perjalanan KA tetap berjalan normal sesuai jadwal, tutur dia.
/2017/07/07/1761119270.jpg)
/2025/09/26/1207346928.jpg)
/2017/07/07/1683312752.jpg)
/2025/09/19/192567787.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5380905/original/084618200_1760438138-men8.jpg)






:strip_icc()/kly-media-production/medias/5417919/original/028638500_1763553047-KAI_Logistik-1.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1180,20,0)/kly-media-production/medias/5364429/original/071631700_1759108686-WhatsApp_Image_2025-09-28_at_16.05.17.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5417956/original/039451200_1763554576-WhatsApp_Image_2025-11-19_at_18.53.00_e5ba2794.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5417866/original/092969400_1763549595-ojk_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4202486/original/028430200_1666664504-FOTO.jpg)