Jakarta Sebanyak 35 delegasi bisnis asal Australia berkunjung ke Indonesia. Rombongan yang dipimpin oleh Australia Business Champion, Prof. Jennifer Westacott, ini mengikuti program Australia–Southeast Asia Business Exchange bertajuk “Kemitraan Bisnis Strategis dengan Indonesia.”
Langkah ini menjadi wujud nyata komitmen kedua negara untuk memperkuat hubungan ekonomi yang telah terjalin erat selama beberapa tahun terakhir.
BACA JUGA:950 Kg Sarang Burung Walet Gagal Dikirim ke Vietnam, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Kata Saksi Ahli Hukum dalam Sidang Pemeriksaan Dugaan Tindak Pidana Pembiayaan Ekspor LPEI di PN Jakpus
BACA JUGA:China Relaksasi Sejumlah Pembatasan Ekspor Mineral ke AS
Kunjungan tersebut merupakan bagian dari implementasi Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia–Australia (IA-CEPA) yang genap berusia lima tahun.
Melalui perjanjian ini, kedua negara berupaya memperluas jangkauan kerja sama di berbagai sektor, mulai dari perdagangan, investasi, hingga pengembangan kapasitas sumber daya manusia.
Wakil Duta Besar Australia untuk Indonesia, Gita Kamath, mengatakan Indonesia menempati posisi strategis dalam hubungan bilateral dengan Australia, terutama di bidang ekonomi.
Ia menegaskan, tak ada mitra yang lebih penting bagi Australia di kawasan dibanding Indonesia.
Gita menambahkan, sejak diberlakukannya IA-CEPA, volume perdagangan antara Indonesia dan Australia melonjak hampir tiga kali lipat.
Selama lima tahun terakhir, sejak diberlakukannya IA-CEPA, Perjanjian Kemitraan Ekonomi Indonesia-Australia, perdagangan antara kedua negara telah meningkat hampir tiga kali lipat, kata Gita dalam acara Australia-Southeast Asia Business Exchange di Jakarta, Selasa (11/11/2025).
Kini, nilai total perdagangan kedua negara mencapai AUD 35 miliar atau sekitar Rp 381,5 triliun. Peningkatan ini menandai hasil nyata dari kolaborasi strategis yang telah berjalan dengan baik dalam lima tahun terakhir.




:strip_icc()/kly-media-production/medias/2752323/original/092414200_1552644717-20190314-Hiruk-Pikuk-Petani-Gorontalo-Sambut-Musim-Panen4.jpg)


:strip_icc()/kly-media-production/medias/4837498/original/067081100_1716195906-Harga_emas_cetak_rekor_tertinggi-ANGGA_4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5233302/original/051391600_1748311447-1000006881.jpg)




:strip_icc()/kly-media-production/medias/3271756/original/069996900_1603102551-20201019-Harga-Emas-Hari-Ini-Stabil-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5395181/original/005131300_1761661117-4c44bfc5-0243-4d6c-adf8-c3863b4bba59__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5339216/original/084284400_1757046083-WhatsApp_Image_2025-09-05_at_10.53.52__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5366601/original/054107200_1759246878-Untitled.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5355962/original/087526300_1758388524-Untitled.jpg)