Jakarta – Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara menegaskan pemerintah melalui Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (Ditjen Bea Cukai) terus memperkuat langkah pengawasan terhadap peredaran barang-barang ilegal, terutama rokok tanpa cukai dan narkotika.
Suahasil menjelaskan, meski jumlah kasus penindakan terhadap rokok ilegal mengalami sedikit penurunan dibandingkan tahun lalu, tetapi jumlah batang rokok yang berhasil disita justru meningkat tajam.
Kalau lihat rokok ilegal jumlah penindakannya tahun ini adalah 13.484 kali penindakan, jadi jumlah penindakannya lebih rendah dibanding tahun lalu,” kata Suahasil dalam konferensi pers APBN KiTa, di kantor Kemenkeu, Jakarta, Selasa (14/10/2025).
Kemenkeu mencatat, jumlah batang rokok yang dicegah dan disita naik dari 596 juta batang per September 2024 menjadi 816 juta batang per September 2025.
Kalau lihat jumlah batang yang ditangkap atau dicegah, atau disita, mengenai rokok ilegal ini jumlah batangnya itu meningkat dari tahun lalu 596 juta batang per September 2024 menjadi 816 juta batang per September 2025,” ujarnya.
Wamenkeu Suahasil Nazara menambahkan, sebagian besar atau sekitar tiga per empat dari total rokok ilegal tersebut merupakan jenis sigaret kretek mesin (SKM). Jenis ini tergolong paling banyak beredar di pasaran tanpa pita cukai resmi, sehingga berpotensi menimbulkan kerugian besar bagi negara.
Sebagian besar hampir tiga per empat dari jenis rokok yang ilegal ini adalah rokok sigaret kretek mesin, dan ini berarti kita kehilangan cukai dari sini,” ujarnya.




:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5380634/original/015561300_1760428049-AP25286362411092.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5381932/original/086144600_1760522295-IMG_7963.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2833304/original/055774200_1561020095-20190619-BI-Tahan-Suku-Bunga-Acuan-6-Persen6.jpg)






:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387410/original/089654800_1761040477-pan4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402538/original/003665800_1762250628-IMG-20251104-WA0006.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2959704/original/057857100_1573025191-Pekerja_Pabrik_Tekstil_2.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5168919/original/084021000_1742468816-673_x_373_rev__5_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2755423/original/034848800_1552987923-20190319-IPC-Menuju-Trade-Facilitator-Johan2.jpg)