Jakarta – Pi Network baru-baru ini mengumumkan sebuah langkah besar: mereka telah menambahkan fitur Bursa Terdesentralisasi (DEX) dan Pembuat Pasar Otomatis (AMM) ke dalam jaringan uji coba mereka, yang disebut Testnet. Pengumuman ini disampaikan oleh salah satu pendiri Pi Network, Chengdiao Fan, saat konferensi TOKEN2049.
Dikutip dari coinmarketcap, Jumat (3/10/2025), penambahan fitur DEX dan AMM ini bertujuan untuk meningkatkan penggunaan Pi Coin dan mendorong lebih banyak interaksi dari para pengembang di ekosistem Pi.
Baca Juga
-
Investor Beralih Haluan, Harga Pi Network Diprediksi Terus Turun
-
Menguak Dinamika Harga Pi Network: Analisis Pergerakan dan Potensi Pasar
DEX yang merupakan Bursa Terdesentralisasi memungkinkan pengguna untuk memperdagangkan Pi Coin dan token lain secara langsung tanpa melalui perantara terpusat.
Sedangkan AMM yang adalah Pembuat Pasar Otomatis memungkinkan pengguna untuk menyediakan likuiditas (dana) ke kumpulan likuiditas dan secara otomatis memfasilitasi perdagangan.
Singkatnya, fitur ini memperkenalkan simulasi aktivitas DeFi (Keuangan Terdesentralisasi) ke dalam Pi Network.
Inisiatif ini dipimpin oleh Chengdiao Fan dan Tim Inti Pi. Tujuannya adalah memberi kesempatan terstruktur bagi para pengembang untuk bereksperimen dan membuat token baru, serta menguji kumpulan likuiditas di lingkungan Testnet yang aman dan terkendali.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.




:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5369457/original/018200500_1759470455-Screenshot_20251003_113158_Chrome.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399709/original/034259600_1761994575-1000141774.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3352150/original/028984100_1610959709-20210118-Emas-Antam-4.jpg)




:strip_icc()/kly-media-production/medias/976574/original/043353600_1441279137-harga-emas-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4837498/original/067081100_1716195906-Harga_emas_cetak_rekor_tertinggi-ANGGA_4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/976571/original/042940100_1441279137-harga-emas-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5400347/original/096355100_1762086731-d06619cc-fc53-4b42-b691-d574bb28ba1a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5322687/original/008867000_1755752269-Foto_3.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5398024/original/062699400_1761828554-BSI_Maslahat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4943101/original/059705000_1726137610-20240912-Harga_Emas-ANg_4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3980732/original/010029000_1648714878-20220331-Laporan-SPT-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399705/original/078704600_1761993779-1000141765.jpg)