Jakarta – Pasar kripto menguat signifikan setelah Bitcoin kembali menembus level USD 96.232 atau sekitar Rp 1,64 miliar (kurs dolar AS Rp16.875 pada perdagangan Kamis (14/1/2026) lalu. Kenaikan ini didorong oleh kombinasi sentimen positif dari data inflasi Amerika Serikat yang lebih moderat serta kemajuan pembahasan regulasi aset kripto di Negeri Paman Sam.
Berdasarkan data perdagangan global, Bitcoin sempat naik sekitar 3,6% ke level USD 96.876. Ethereum (ETH) turut menguat 4,8%, sementara XRP mencatat kenaikan sekitar 1,4%.
BACA JUGA:Harga Kripto Hari Ini 16 Januari 2026 di Libur Isra Miraj: Bitcoin dan Ethereum Terkoreksi
BACA JUGA:Harga Kripto Hari Ini 14 Januari 2026: Harga Bitcoin (BTC) hingga Ethereum (ETH) Perkasa
BACA JUGA:Harga Kripto Hari Ini 7 Januari 2026: Bitcoin Melemah, Ethereum Perkasa
“Reli ini terjadi setelah rilis data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS bulan Desember yang menunjukkan inflasi inti lebih terkendali, memperkuat ekspektasi bahwa The Fed akan menahan suku bunga dalam waktu dekat,” kata Analis Tokocrypto, Fyqieh Fachrur, dalam keterangan Tokocrypto, Sabtu (17/1/2026).
CPI AS tercatat naik 0,3% secara bulanan dan 2,7% secara tahunan, sementara inflasi inti hanya naik 0,2% secara bulanan dan 2,6% secara tahunan. Data ini meningkatkan optimisme pasar terhadap pelonggaran kondisi likuiditas ke depan, yang secara historis berdampak positif bagi aset berisiko termasuk kripto.
Dari sisi kebijakan, sentimen pasar turut diperkuat oleh diperkenalkannya draf RUU “Digital Asset Market CLARITY Act” oleh Senator AS menjelang pembahasan di Senate Banking Committee.
RUU ini bertujuan memperjelas klasifikasi aset kripto sebagai sekuritas atau komoditas, sekaligus memberikan kewenangan lebih luas kepada Commodity Futures Trading Commission (CFTC) untuk mengawasi pasar spot kripto.
Ia menilai kombinasi faktor makroekonomi dan regulasi ini menjadi katalis penting bagi pergerakan harga Bitcoin.
“Pasar melihat adanya sinyal yang semakin jelas bahwa tekanan kebijakan moneter mulai mereda, sementara regulasi kripto di AS bergerak ke arah yang lebih konstruktif. Kepastian regulasi adalah faktor krusial bagi masuknya modal institusional, dan ini yang saat ini mulai diantisipasi oleh pasar,” ujarnya.
/2025/09/17/1992289456.jpg)
/2025/05/05/294792947.jpg)
/2025/10/03/437355831.jpg)
/2025/09/18/1600673805.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4816486/original/000456500_1714383664-fotor-ai-20240429133814.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4269838/original/098490100_1671710597-BKI_2.jpg)




:strip_icc()/kly-media-production/medias/4089307/original/075313700_1657837181-Harga_Emas_Hari_Ini.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2406772/original/095666900_1542080412-20181111-Jamur-Putih-Langka-Seberat-850-Gram-Berhasil-Terjual-AFP-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472769/original/036658900_1768375317-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4013693/original/013633000_1651632346-000_329D9VG.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1071004/original/007517600_1448870952-20151130-Harga-Emas-Kembali-Buyback-AY1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4875743/original/064820600_1719401843-20240626-Rupiah_Melemah-ANG_6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5437713/original/057304100_1765260963-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475276/original/056009900_1768562165-1000026474.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5138494/original/017651600_1740030291-Depositphotos_624350186_L.jpg)