Jakarta – Bank-bank sentral di berbagai negara kini semakin gencar menambah cadangan emas. Salah satu caranya adalah dengan membeli langsung dari tambang-tambang emas di dalam negeri.
Menurut para ahli langkah ini dinilai lebih hemat biaya. Selain itu, memperoleh emas langsung dari tambang lokal tidak hanya membantu memperkuat cadangan nasional tanpa menguras devisa asing, tetapi juga mendukung industri tambang domestik. Demikian mengutip dari CNBC, Rabu (16/7/2025).
BACA JUGA:6 Model Gelang Emas 2025 untuk Muslimah Pakai Sehari-hari serta Harganya, Desain Minimalis hingga Klasik
BACA JUGA:7 Model Cincin Emas Islami 2 Gram Terbaru, Harga Mulai Rp1 Jutaan
BACA JUGA:Siap-Siap, Harga Emas Bakal Tembus Segini di Akhir 2025
BACA JUGA:Harga Emas Perhiasan Hari Ini 15 Juli 2025, Lebih Mahal Mana Dibanding Emas Batangan?
BACA JUGA:Prediksi Harga Emas Hari Ini: Potensi Naik Terbuka Meski Dibayangi Perang Dagang
Baca Juga
-
7 Model Cincin Emas Minimalis 2025 yang Cocok untuk Muslimah Sehari-hari
-
Harga Emas Pegadaian Hari Ini 16 Juli 2025, Ada yang Turun Drastis
-
Harga Emas Dunia Merosot, Ada Apa?
Dewan Emas Dunia mencatat negara-negara yakni Filipina dan Ekuador telah menjalankan strategi ini selama bertahun-tahun. Kini, semakin banyak bank sentral di negara yang memiliki akses ke tambang emas lokal mulai mengikuti jejak tersebut baik dengan memulai, meningkatkan, atau mempertimbangkan pembelian emas secara langsung di dalam negeri.
Dalam survei terbaru World Gold Council (WGC), 19 dari 36 responden yang merupakan bank sentral mengaku membeli emas langsung dari penambang emas domestik skala kecil dan artisanal, menggunakan mata uang lokal. Sementara itu, empat bank sentral lainnya menyatakan sedang mempertimbangkan untuk melakukan hal serupa.
Angka ini menunjukkan sedikit peningkatan dibandingkan tahun lalu, ketika hanya sekitar 14 dari 57 bank sentral melaporkan melakukan pembelian langsung dari sumber domestik.
Salah satu tren yang kami amati adalah beberapa bank sentral, terutama di Afrika dan Amerika Latin, mulai membeli emas langsung dari tambang emas domestik berskala kecil, yang jumlahnya semakin banyak karena harganya yang lebih tinggi,” ujar Kepala Bank Sentral Global di WGC, Shaokai Fan.
Bank sentral di sejumlah negara seperti Kolombia, Tanzania, Ghana, Zambia, Mongolia, dan Filipina kini mengandalkan emas hasil tambang dalam negeri untuk memperkuat cadangan mereka, menurut keterangan dari badan industri terkait.