Jakarta – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan sejumlah kementerian lembaga yang belum maksimal menyerap anggarannya. Diantaranya, Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Pertanian, hingga Badan Gizi Nasional dalam program Makan Bergizi Gratis.
Diketahui, penyerapan anggaran Kementerian/Lembaga memang sedang menjadi perhatiannya. Tiga unit itu yang disebut masih rendah hingga kuartal IV-2025 ini.
BACA JUGA:Sinyal Menkeu Purbaya Kurangi Penerima BLT Tahun Depan, Tapi Ada Syaratnya
BACA JUGA:Menkeu Purbaya Siapkan Anggaran Rp 30 Triliun Buat BLT: Kita Kaya Kok!
BACA JUGA:Menkeu Purbaya Siapkan Anggaran Buat Bangun Ponpes Al-Khoziny
Kalau yang kita lihat kan ada MBG, ada PU, ada Pertanian, yang masih agak rendah sampai sekarang, ungkap Purbaya, di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (17/10/2025).
Seperti diketahui, Purbaya rajin melakukan safari ke Kementerian/Lembaga untuk mengawal penyerapan anggaran yang diberikan. Pada kunjungan itu pun, Bendahara Negara ini menilik strategi untuk mempercepat penggunaan anggaran.
Nanti kita akan lihat seperti apa program atau cara untuk mempercepatnya. Nanti saya akan datang ke (Kementerian) PU untuk menakut-nakuti dikit lah, bukan nakut-nakutin, mendorong atau membantu, men-encourage supaya dia menyerap lebih cepat dari yang sekarang, tutur dia.
Informasi, Purbaya tiba ke Kantor Kementerian PU sekitar pukul 16.35 WIB. Dia langsung masuk ke gedung kantor Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo.