Jakarta – Robert Kiyosaki, penulis buku legendaris Rich Dad Poor Dad, kembali menjadi sorotan setelah menyatakan dirinya membeli lebih banyak Bitcoin.
Dalam beberapa unggahan di platform X (dulu Twitter) sepanjang awal Juli 2025, ia menegaskan kembali optimisme jangka panjangnya terhadap aset kripto terbesar di dunia tersebut.
Buku Kiyosaki telah diterjemahkan ke berbagai bahasa dan masih menjadi rujukan utama dalam literasi keuangan global. Pada 4 Juli lalu, ia menulis di X:
“Para pecundang terus memperingatkan tentang jatuhnya bitcoin. Mereka ingin menakut-nakuti para spekulan. Saya berharap bitcoin jatuh. Saya hanya akan membeli lebih banyak,” kata dia dikutip dari Bitcoin.com, Senin (7/7/2025).
Kiyosaki memang dikenal sebagai investor yang kontra-arus. Ia menilai penurunan harga bukanlah sinyal bahaya, melainkan peluang emas untuk menambah portofolio aset riil.
Baginya, Bitcoin, seperti emas dan perak, merupakan bentuk “uang sehat” yang bertolak belakang dengan sistem uang fiat yang ia anggap tidak lagi dapat dipercaya.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.