Jakarta – Michael Saylor kembali menarik perhatian dengan langkah agresifnya membeli Bitcoin (BTC). Lewat perusahaannya, MicroStrategy yang saat ini berubah nama menjadi Strategy, pengusaha yang juga seorang miliarder ini baru saja mengakumulasi 4.225 BTC senilai sekitar USD 472,5 juta atau setara lebih dari Rp 7,6 triliun (estimasi kurs RP 16.200 per USD).
Dengan lonjakan harga kripto dalam beberapa tahun terakhir, Strategy kini mencatat laba belum terealisasi yang sangat besar—diperkirakan sekitar USD 30 miliar.
Dikutip dari cryptopotato, Rabu (16/7/2025), hingga kini, perusahaan tersebut telah menggelontorkan dana sekitar IUSD 42,87 miliar untuk membeli total 601.550 BTC dengan harga rata-rata USD 71.268 per Bitcoin.
Dengan harga Bitcoin saat artikel ini ditulis berada di sekitar USD 121.500, nilai total kepemilikan Bitcoin MicroStrategy telah melampaui USD 73 miliar.
Sudah Direncanakan Saylor
Sinyal pembelian ini sebenarnya telah disampaikan Saylor sehari sebelumnya. Ia menulis di media sosial bahwa dalam beberapa minggu terakhir, Anda tidak hanya melakukan HODL.
Komentar ini menandakan strategi agresif Saylor, terutama karena Strategy sempat absen dari pengumuman pembelian BTC selama beberapa waktu, hal yang tidak biasa sejak pemilu AS November lalu.
Selain melakukan pembelian sendiri, Saylor juga aktif menyoroti perusahaan lain yang mengadopsi strategi serupa. Dalam beberapa hari terakhir, ia membagikan unggahan tentang akumulasi BTC yang dilakukan oleh Metaplanet, K33, DigitalX Ltd., Sequans, dan Blockchain Group.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.